Home > Berita Terbaru
Pramuka Kwarran Cigombong Hadiri Apel Gelar Pasukan Nataru di Halaman Masjid Harakatul Jannah Gadog
M. Fitriyan Rochman - 24 Desember 2025
Home > Berita Terbaru
Pramuka Kwarran Cigombong Hadiri Apel Gelar Pasukan Nataru di Halaman Masjid Harakatul Jannah Gadog
M. Fitriyan Rochman - 24 Desember 2025
Foto: Raja Umran
Gadog – Gerakan Pramuka Kwartir Ranting (Kwarran) Cigombong turut menghadiri dan berpartisipasi dalam Apel Gelar Pasukan Pengamanan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026 (Nataru) yang dilaksanakan di Halaman Masjid Harakatul Jannah, Gadog, pada Rabu, 24/12/2025.
Kehadiran Pramuka Kwarran Cigombong merupakan bentuk dukungan nyata terhadap upaya aparat keamanan dan pemerintah daerah dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan kelancaran arus lalu lintas selama perayaan Natal dan Tahun Baru di wilayah Kecamatan Cigombong dan sekitarnya.
Apel Gelar Pasukan Nataru ini dipimpin oleh Ka Kwarcab Kabupaten Bogor, Kak H. Agus Ridlallah. Apel bertujuan untuk mengecek kesiapan personel, sarana, dan prasarana pengamanan menjelang meningkatnya mobilitas masyarakat pada momentum Nataru.
Dalam kesempatan tersebut, perwakilan Pramuka Kwarran Cigombong yang terdiri dari unsur Andalan Kwarran, Dewan Kerja Ranting (DKR) dan anggota Pramuka Penegak siap membantu pelaksanaan pengamanan melalui kegiatan Pengamanan Lalu Lintas (PAM Lalin), pengaturan parkir, serta bantuan informasi kepada masyarakat.
Sekretaris Kwarran Cigombong Kak Saepul Munajat, menyampaikan bahwa keterlibatan Pramuka dalam kegiatan Apel Gelar Pasukan Nataru merupakan wujud pengamalan nilai Tri Satya dan Dasa Darma Pramuka, khususnya dalam pengabdian kepada masyarakat.
“Pramuka selalu siap hadir dan berperan aktif dalam kegiatan kemasyarakatan. Melalui Apel Gelar Pasukan ini, kami menegaskan komitmen Pramuka Kwarran Cigombong untuk turut menjaga kondusivitas wilayah selama perayaan Natal dan Tahun Baru,” ujarnya.
Dengan dilaksanakannya Apel Gelar Pasukan Nataru ini, diharapkan seluruh unsur yang terlibat dapat bersinergi secara optimal demi terciptanya situasi yang aman, tertib, dan lancar, serta memberikan rasa nyaman bagi masyarakat dan pengguna jalan.